Drag

Selamat datang di website Desa Kerta Baru

Senin - Jumat 08.00 - 16.00

Call Us Now

+6285754394893

Address

Jln. Provinsi Desa Kerta Baru Kode Pos 78875

Selayang Pandang

Image Image Image
Selayang Pandang

Selayang Pandang Desa Kerta Baru

KONDISI DESA

Sejarah Desa

 

Desa Kerta Baru dulunya adalah sebuah Dusun yang bernama Kampung Sebauk atau Dusun Sebauk yakni sebuah Dusun di Desa Pebihingan Kecamatan Pemahan, pada tahun 2012, dua Dusun di Desa Pebihingan salah satunya Dusun Sebauk Mengajukan Pemekaran menjadi Desa hingga akhirnya Pemerintah Daerah Kab. Ketapang menyetujui usulan tersebut dan mengucurkan Anggaran Desa Ditahun 2016. Kata “Kerta Baru” atau “Kerota Baru” berasal dari Bahasa Dayak Pesaguan yang artinya Kota Baru. Desa Kerta Baru terdiri dari 3 Dusun setelah pemekaran yakni Dusun Tenggiling Jaya (Dusun 1), Dusun Sebauk (Dusun 2), dan Dusun Lubuk Buluh ( Dusun 3).

 

Keadaan Geografis dan Batas – batas Wilayah

Desa Kerta Baru (10 LU – 1,74 LU dan 1100 BT – 570 BT) terletak di Kecamatan Pemahan Kab. Ketapang, Kalimatan Barat dengan luas wilayah 964Ha dengan ketinggian tanah 51MDPL.

Penggunaan lahan :

Tanah Sawah              : 64,00 Ha

Tanah Kering               : 76,10 Ha

Tanah Basah               : 18,00 Ha

Tanah Perkebunan      : 573,52 Ha

Fasilitas Umum           : 12,88 Ha

Tanah Hutan               : 219,50 Ha

Jarak Tempuh :

Ke Ibukota Kecamatan           : 4Km

Ke Ibukota Kabupaten            : 80Km

Ke Ibukota Provinsi                 : 260Km

Batas – batas :

Sebelah Utara             : Desa Pebihingan Kec. Pemahan dan Desa Tanjung Beulang Kec. Tumbang Titi.

Sebelah Selatan         : Desa Sepuring Indah dan Desa Pengatapan Raya Kecamatan Tumbang Titi.

Sebelah Timur             : Desa Natai Panjang Kecamatan Tumbang Titi

Sebelah Barat             : Desa Sepuring Indah dan Desa Natai Panjang Kecamatan Tumbang Titi.

Iklim  :

Curah Hujan                : 2,00mm

Jumlah Bulan Hujan   : 7 Bulan

Kelembaban                : 20,00

Suhu Rata2 Harian      : 26,00 oC

Keadaan Sosial

Suku yang mendiami Desa Kerta Baru mayoritas Suku Dayak dan Sebagian kecil lainnya Suku Melayu, Flores, dan Cina, menurut Data Tahun 2022 Jumlah Penduduk di Desa Kerta Baru berjumlah 163 Kepala Keluarga dengan 520 Jiwa. Sebagian besar penduduk desa bekerja sebagai Petani tak heran jika musim berladang, kultur pertanian dengan pola aleatn (Gotong royong menggarap ladang) merupakan pola dominan yang masih dilakukan oleh penduduk setempat.

Adat isiadat maupun tradisi yang masih di junjung tinggi oleh masyarakat Desa Kerta Baru hinga saat ini adalah penghargaan kepada leluhur mereka dengan melakukan prosesi tertentu pada waktu dan kondisi tertentu/ditentukan, seperti Nikah/Kawin, Kelahiran Bayi, Pengobatan, Kematian dan masih banyak lainnya.

 

Fasilitas Umum

Sarana Pendidikan & Kesehatan

Desa Kerta Baru memiliki sarana Pendidikan diantaranya satu Gedung SD dan satu Gedung PAUD, Di Desa Kerta Baru terdapat satu Gedung Poskesdes dan sarana Kesehatan lainnya yakni Gedung Posyandu.

Sarana Ibadah & Adat

Sebagian besar penduduk Desa Kerta Baru beragama Katholik dan Kristen Protestan, namun ada juga yang beragama Islam, di Desa Kerta Baru terdapat 2 buah Gedung Gereja Yakni Gereja Katholik dan Gereja Kristen Protestan. Untuk adat istiadat atau dalam isilah Orang Dayak di Kabupaten Ketapang “ Be’ Adat Be’ Jalan, Jamban Titi’ “ Desa Kerta Baru Memiliki satu buah Rumah Adat Dayak.

Sarana Perkumpulan/Rapat

Terdapat satu buah Gedung Serbaguna di Desa Kerta Baru, fasilitas ini sering dipakai baik masyarakat maupun Pemerintah Desa dalam sebuah rapat besar.

Sarana Olahraga

Kalau dilihat sepintas Desa ini tidak memiliki fasilitas olahraga karena letak sarana olahraga yg sedikit jauh dari permukiman atau jalan raya, namun terdapat dua buah lapangan volley dan satu lapangan bola di Desa Kerta Baru.

2022 - 2024 ©Desa Kerta Baru